Bhabinkamtibmas Polsek Nanga Tayap Cek Perkembangan Tanaman Jagung Hibrida di Lahan Poktan Bongang Bedulur
Ketapang, Kalimantanpost.online.-
Bhabinkamtibmas Polsek Nanga Tayap melaksanakan kegiatan monitoring perkembangan tanaman jagung hibrida di lahan pertanian milik Kelompok Tani (Poktan) Bongang Bedulur, Jum’at (25/04).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung ketahanan pangan serta menjalin kemitraan yang harmonis dengan masyarakat, khususnya para petani. Dalam pengecekan tersebut, Bhabinkamtibmas melihat secara langsung kondisi pertumbuhan jagung hibrida yang ditanam oleh para petani dan berdialog langsung untuk mengetahui kendala serta kebutuhan yang dihadapi di lapangan.
Menurut keterangan Bhabinkamtibmas, tanaman jagung hibrida di lahan Poktan Bongang Bedulur saat ini menunjukkan perkembangan yang cukup baik. “Kami terus mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan yang ada secara produktif. Kegiatan ini juga bagian dari sinergi Polri dalam mendukung program ketahanan pangan nasional,” ujarnya.
Selain pengecekan tanaman, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para petani agar selalu menjaga keamanan lingkungan serta meningkatkan semangat gotong-royong dalam kegiatan pertanian.
Kehadiran Bhabinkamtibmas disambut positif oleh para anggota Poktan yang mengapresiasi perhatian pihak kepolisian terhadap sektor pertanian. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi jembatan komunikasi antara masyarakat dan aparat keamanan di wilayah Nanga Tayap.
Sumber: Polsek Nanga Tayap Polres Ketapang Polda Kalbar
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Bhabinkamtibmas Polsek Nanga Tayap Cek Perkembangan Tanaman Jagung Hibrida di Lahan Poktan Bongang Bedulur"
Posting Komentar