Polsek Menyuke Bagikan Takjil Kepada Warga Yang Melaksanakan Puasa

Landak - Menyuke, Kalimantanpost.online.-
Pembagian Takjil bagi warga masyarakat yang melaksanakan puasa di bulan Ramadan 1446 H.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari ini Sabtu tanggal 14 Maret 2025 sekitar pukul 16.00 wib bertempat di masjid Bhaitul Iman di Dusun Pemantas Desa Darit Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak.

Pembagian takjil langsung dilaksanakan oleh Kapolsek Menyuke Ipda Aprianus Sabari Tampe, S.H., beserta Personil Polsek Menyuke dan Bhayangkari Ranting Menyuke.

Dalam kegiatan Pembagian takjil tersebut Kami beserta personil Polsek Menyuke bersama Bhayangkari Menyuke memberikan takjil kepada masyarakat yang akan berbuka puasa di masjid Bhaitul Iman Darit Dusun Pemantas Desa Darit Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak.

Kegiatan pembagian takjil selesai sekitar pada pukul 17.00 wib dan situasi selama pelaksanaan berjalan dengan kondusif dan terkendali.

Dengan dilaksanakannya kegiatan pembagian Takjil diharapkan dapat membantu meringankan masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa serta dapat menjadikan Polri lebih dekat dengan masyarakat, ungkap Kapolsek.

Sumber: Humas Polsek Menyuke
Editor: Lisa 

Belum ada Komentar untuk "Polsek Menyuke Bagikan Takjil Kepada Warga Yang Melaksanakan Puasa"

Posting Komentar