Jaga Keamanan dan Kenyamanan di Bulan Ramadhan Polsek Air Besar Intensifkan Patroli Dialogis

Air Besar, Kalimantanpost.online.-
Mewujudkan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan masyarakat, Polsek Air besar, Polres Landak Polda Kalbar terus berikan himbauan kamtibmas kepada warga pada saat melakukan patroli dialogis di wilayah hukumnya, Senin (10/3/25).

Kegiatan yang dilakukan piket fungsi Polsek Air Besar ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan.

Personil piket menyambangi sejumlah titik rawan, seperti kawasan pemukiman, pusat keramaian, serta objek vital lainnya.

Sembari berdialog dengan warga yang ditemui untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Air Besar IPTU Mohammad Ibrahim Malik, S.H., mengatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menciptakan situasi yang kondusif yang mana rutin dilaksanakan setiap hari bagi personil yang melaksanakan piket dengan cara menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi yang kondusif sehingga kita semua dapat menjalankan aktifitas dengan aman dan nyaman, ungkap Kapolsek.

Masyarakat setempat menyambut baik patroli yang dilakukan oleh petugas, karena kehadiran polisi di lapangan dinilai mampu meningkatkan rasa aman dan ketertiban.

“Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin erat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman," jelasnya.

Sumber: Humas Polsek Air Besar Polres Landak
xixoctha
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Jaga Keamanan dan Kenyamanan di Bulan Ramadhan Polsek Air Besar Intensifkan Patroli Dialogis"

Posting Komentar