Dalam Rangka Mendukung Ketahanan Pangan Bintara Penggerak Desa Mandor Kiru Cek Pekarangan Pangan Bergizi
Ngabang, Kalimantanpost.online.-
Bhabinkamtibmas Polsek Ngabang Bripka Victorius Pridoni beserta PPL Desa ibu Anastasia mengunjungi salah satu warga yang memanfaatkan pekarangan rumah untuk Penanaman Pangan Lestari atau P2L, bertempat di KWT KIRU MAJU Dusun Mandor Kiru Desa Mandor Kiru Kecamatan Jelimpo Kabupaten Landak Kamis, (13/03/2025).
Pada kesempatan ini Bhabinkamtibmas memberikan himbauan atau mendorong kepada warganya untuk memanfaatkan tanah pekarangan yang kosong di sekitar rumah tinggalnya untuk dijadikan lahan yang produktif dikarenakan selain untuk kebutuhan sehari-hari serta dapat menghasilkan nilai ekonomis, sesuai dengan program bapak Presiden misi ASTA CITA ikut meningkatkan program ketahanan pangan Nasional dan dapat membantu perekonomian masyarakat.
"Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan produktif untuk penanaman berbagai komoditas tanaman pangan yang ramah lingkungan, serta memperkenalkan konsep pekarangan lestari yang berkelanjutan, ucap Victor.
Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Ngabang Akp Zuanda, S.H., mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
"Selain itu Kapolsek juga menjelaskan bahwa dalam kegiatan ini dilakukan pendataan pekarangan untuk mendukung program Lestari, yang melibatkan masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang lebih hijau, sehat, dan mandiri secara ekonomi.
“Program Pekarangan Lestari ini bertujuan untuk mendorong masyarakat agar lebih aktif dalam memanfaatkan pekarangan mereka. Selain meningkatkan ketahanan pangan, kegiatan ini juga mendukung penghijauan dan menjaga kelestarian lingkungan. Kami berharap kehadiran Polri dapat memberikan inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar,” ujarnya lagi.
Salah satu contoh dari kegiatan ini adalah pemanfaatan pekarangan rumah dengan cara budidaya sayuran sistem Polibek dan Sistem bedengan bermulsa atau area tanam yang ditinggikan dan ditutupi dengan mulsa.
Mulsa adalah bahan yang dihamparkan di atas permukaan tanah. untuk menanam berbagai tanaman seperti cabai, sayuran, serta tanaman herbal yang dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.
“Kami juga ingin meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya lingkungan keberlanjutan, serta menciptakan situasi yang aman dan nyaman di wilayah ini. Dengan adanya program seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih aktif dalam menjaga dan melestarikan lingkungan,” tambahnya.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga setempat yang merupakan KWT KIRU MAJU ibu Lena, yang merasa antusias untuk ikut serta dalam program penghijauan dan pemanfaatan pekarangan.
"Kami berharap agar kegiatan semacam ini bisa menjadi contoh bagi wilayah lain yang ada di Kabupaten Landak untuk menciptakan lingkungan yang lebih hijau, aman, dan berkelanjutan serta Ekonomis," harapnya.
Sumber: Humas Polsek Ngabang
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Dalam Rangka Mendukung Ketahanan Pangan Bintara Penggerak Desa Mandor Kiru Cek Pekarangan Pangan Bergizi"
Posting Komentar