Ciptakan Rasa Aman Polsek Sengah Melaksanakan PAM Gereja GKE Maranatha
Demi menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat, personel Polsek Sengah Temila melaksanakan pengamanan di gereja GKE Maranatha Pahauman di Dusun Setia Kawan Desa Pahauman Kecamatan Sengah Temila, Kabupaten Landak, pada Minggu (09/03/2025).
Pengamanan di gereja GKE Maranatha tersebut dilaksanakan oleh personel Polsek Sengah Temila Aipda Sucipto dan Bripka Samada, tujuannya untuk memastikan kelancaran ibadah bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah Minggu serta mengantisipasi segala kemungkinan gangguan keamanan di wilayah hukum Polsek Sengah Temila.
Aipda Sucipto menyampaikan bahwa kegiatan Pengamanan gereja ini rutin dilakukan oleh anggota kepolisan setiap hari Minggu dan merupakan bagian dari upaya pihak kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang menjalankan Ibadah Minggu.
"Harapan kami agar umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan hikmat karena adanya pengamanan yang dilakukan oleh anggota Kepolisian dalam menjaga kebebasan beragama di seluruh wilayah Indonesia," ujarnya.
Polri melalui Polsek Sengah Temila terus berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada seluruh umat beragama, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan masing-masing tanpa rasa khawatir.
Pengamanan ibadah ini menjadi salah satu wujud nyata Polri dalam memastikan kebebasan beragama dan menciptakan situasi yang kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat.
Sumber: Humas Polsek Sengah Temila
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Ciptakan Rasa Aman Polsek Sengah Melaksanakan PAM Gereja GKE Maranatha "
Posting Komentar