Polsek Ngabang Gelar Patroli Skala Besar, Perketat Keamanan di Malam Minggu
Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Polsek Ngabang menggelar Patroli Skala Besar. Kegiatan ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan dipimpin langsung oleh Kanit Provos, Aiptu Subplus dengan melibatkan 13 personel Polsek Ngabang, Sabtu malam (15/02/2025).
Patroli yang dimulai pukul 21.00 WIB ini diawali dengan apel kesiapan di halaman Mako Polsek Ngabang.
Dalam arahannya, Aiptu Subplus menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta memastikan kesiapan kepolisian dalam menghadapi segala bentuk ancaman yang mungkin terjadi. Untuk Sasaran patroli ini Sajam, Miras, dan pasangan muda mudi yang sedang pacaran di tempat-tempat gelap, ucapnya.
"Subplus juga berpesan untuk selalu mengutamakan 3S (Senyum, Sapa, Salam)," tekannya.
Setelah apel, Tim patroli langsung bergerak menuju beberapa titik rawan, dengan fokus utama pada kawasan Kuburan Cina, Taman Baca, Jalan Ilong, Jalan GOR Patih Gumantar, dan Terminal Dara Itam.
Dari hasil razia, petugas tidak menemukan pelanggaran akan tetapi petugas memberikan sosialisasi dan masukan kepada muda-mudi yang sedang nongkrong untuk tidak melakukan hal negatif seperti mengkonsumsi Narkoba dan melakukan Sex bebas.
Patroli berlangsung hingga pukul 23.00 WIB berjalan dengan aman dan kondusif. Selama kegiatan, petugas mengedepankan pendekatan yang humanis, sesuai dengan instruksi pimpinan yang menekankan pentingnya keselamatan baik bagi personel kepolisian maupun masyarakat.
Di tempat terpisah, Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Ngabang Akp Prambudi, S.H, mengatakan:
"Dengan adanya patroli skala besar ini, Prambudi berharap dapat menekan angka kriminalitas, meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahayanya penggunaan Narkoba serta sex bebas, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap kepolisian dalam menjaga keamanan," harapnya.
"Kegiatan serupa akan terus kami lakukan secara rutin, terutama di daerah-daerah yang dianggap rawan. Dan kami juga mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam menjaga keamanan lingkungan dan segera melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan," tutup Prambudi.
Sumber: Humas Polsek Ngabang
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Polsek Ngabang Gelar Patroli Skala Besar, Perketat Keamanan di Malam Minggu"
Posting Komentar