Polisi Respon Cepat Tanggapi Informasi Dari Masyarakat

Polsek Nanga Pinoh Polres Melawi Polda Kalbar - Kalimantanpost.online.-
Respon cepat dilakukan Bripka Angga Ramanda, S.H., personel piket Polsek Nanga Pinoh bersama Bripka Khalid Alkautsar anggota Sie Propam dan Brigadir Akbar Hartanto anggota Reskrim Polres Melawi setelah mendapatkan informasi, Minggu (9/2) malam.

Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhamad Syafi'i, S.I.K., S.H., M.H., melalui Plh Kapolsek Nanga Pinoh Ipda Irvan Surya Saputra, S.H., mengatakan respon cepat yang dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat.

"Berawal dari adanya informasi kehilangan sepeda motor jenis honda Vario yang di laporkan hilang di parkiran bakso Wonogiri Desa Tanjung Niaga, personel piket segera menuju ke lokasi," ujar Ipda Irvan.

Segera setelah di tempat kejadian melakukan pengumpulan informasi dan melakukan pencarian sepeda motor yang di informasikan hilang dan menyebar luaskan di berbagai group.

"Tidak butuh waktu lama, mendapati bahwa sepeda motor yang dilaporkan hilang ternyata keliru dibawa orang lain yang ternyata sepeda motor sama dan keduanya kunci kontak loss dol (rusak), Bripka Angga bersama anggota melakukan mediasi dan menyampaikan pesan agar dapat diselesaikan dengan baik dan menghimbau ke depannya lebih hati-hati dan segera mengganti kunci kontak sepeda motor yang rusak.

"Kami menghimbau atas kejadian ini agar memastikan kunci sepeda motor berfungsi dengan baik dan lebih teliti agar kejadian seperti ini tidak terulang di kemudian hari," pungkas Plh Kapolsek Nanga Pinoh.

Sumber: Hmsresmlw (Smi)
Editor: Lisa 

Belum ada Komentar untuk "Polisi Respon Cepat Tanggapi Informasi Dari Masyarakat"

Posting Komentar