Kanit Binmas Polsek Sebangki Beri Sosialisasi Penerimaan Pokri, Disambut Antusias Siswa

Sebangki - Landak, Kalimantanpost.online.-
Kanit Binmas Polsek Sebangki, Aipda Suriansyah, melaksanakan sosialisasi penerimaan anggota Polri (Pokri) di Madrasah Miftahul Huda Rantau Panjang pada Senin (17/2/2025). Kegiatan ini bertujuan memberikan informasi kepada para siswa tentang proses penerimaan anggota Polri serta memberikan motivasi kepada mereka yang berminat untuk bergabung.

Kapolres Landak, AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Sebangki, Ipda Paskarianto, menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaring calon anggota yang berkualitas dari berbagai latar belakang pendidikan.

"Kami berharap melalui sosialisasi ini, para siswa mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai proses seleksi dan persyaratan menjadi anggota Polri. Selain itu, kami juga ingin menanamkan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara sejak dini," ujar Kapolsek Sebangki.

Kapolsek menambahkan bahwa Polri selalu berkomitmen untuk melakukan rekrutmen yang transparan dan akuntabel. "Kami mengajak para siswa yang memiliki minat dan memenuhi syarat untuk tidak ragu mendaftarkan diri. Proses seleksi dilakukan secara objektif dan tanpa pungutan liar," tegasnya.

Kepala Madrasah Miftahul Huda Rantau Panjang, Bapak Aziz, menyambut baik kegiatan sosialisasi ini. Ia menyampaikan apresiasi kepada pihak kepolisian yang telah memberikan wawasan kepada siswa-siswinya.

"Kami sangat berterima kasih atas kedatangan pihak kepolisian yang memberikan informasi penting ini. Semoga dengan adanya sosialisasi ini, siswa-siswi kami yang bercita-cita menjadi anggota Polri dapat lebih termotivasi dan mempersiapkan diri dengan baik," ungkapnya.

Kegiatan berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para siswa yang aktif bertanya mengenai syarat dan tahapan seleksi menjadi anggota Polri. Acara ditutup dengan sesi tanya jawab dan pemberian motivasi oleh Aipda Suriansyah.

Sumber: Humas Polres Landak
Heri
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Kanit Binmas Polsek Sebangki Beri Sosialisasi Penerimaan Pokri, Disambut Antusias Siswa"

Posting Komentar