KPU BENGKAYANG MELAKUKAN PEMUSNAHAN SURAT SUARA RUSAK

Bengkayang, Kalimantanpost.online -

Setelah proses pendistribusian logistik pilkada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati dilakukan selama tiga hari, dari tanggal 23-25 November 2024 ke setiap PPK Kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkayang telah dilakukan.

Hari ini Selasa, ( 26/11/2024 ) KPU Bengkayang melaksanakan pemusnahan Surat Suara yang rusak, pemusnahan Surat Suara yang berlebih dan pemusnahan C Plano di depan Gudang Logistik KPU Bengkayang.

Dalam proses nya pemusnahan ini disaksikan juga oleh anggota Bawaslu, TNI, Kepolisian, Kejaksaan, Kesbangpol dan rekan-rekan media.

Dalam pernyataan nya, Heribertus Ketua KPU Bengkayang menyambut baik kedatangan pihak-pihak yang menyaksikan langsung pemusnahan logistik yang dimaksud, karena ini harus dilakukan agar tidak ada isu-isu yang berkembang diluar sana.

Terkait pemusnahan ini, ada dua agenda yang harus dilakukan, yang pertama pemusnahan surat suara lebih dan rusak, dan yang kedua adalah pemusnahan C Plano. 

Untuk kelebihan surat suara dan surat suara yang rusak ada 176, yang terdiri dari 78 untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur dan 98 untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 

Sedangkan untuk kelebihan cetak C Plano berjumlah 1.845 lembar yang kita musnahkan dengan cara dibakar di halaman gudang logistik KPU Bengkayang"
Tutup Heribertus.

Penulis : Yustiari

Belum ada Komentar untuk "KPU BENGKAYANG MELAKUKAN PEMUSNAHAN SURAT SUARA RUSAK "

Posting Komentar