Sejumlah Personel Kepolisian Amankan Perayaan Tahun Baru Imlek 2575 di Wilayah Kalbar
Pontianak, Kalimantanpost.Online.-
Kepolisian Daerah Kalimantan Barat yang tergabung dalam Operasi Liong Kapuas 2024 melaksanakan pengamanan perayaan Tahun Baru bagi Warga Tionghoa atau Imlek, di beberapa klenteng yang ada di wilayah Kalimantan Barat, hari Sabtu (10/2).
Dalam giat pengamanan tersebut, Satgas Preventif Polda Operasi Liong Kapuas dan Polresta Pontianak yang diback Up Oleh Personil TNI melaksanakan pengamanan di beberapa Kelenteng diantaranya Kelenteng Tri Darma Dwi Dharma Bhakti Kapuas Besar, dan Kelenteng Sahabat Sejati Jalan Diponegoro Pontianak.
Pengurus Kelenteng Tri Darma Bhakti, Pak Gunawan menyampaikan untuk Umat yang melaksanakan ibadah pada hari Sabtu ini berjumlah sekitar 1500 orang, dimulai dari pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 13.00 WIB.
Adapun, terdapat 11 personel kepolisian yang melakukan pengamanan di kelenteng Tri Darma Bhakti, yang merupakan 7 personel dari Ditsamapta Polda Kalbar yang dipimpin Kompol S. Eka D. S.Sos, dan 4 personel Ditpamobvit Polda Kalbar yang dipimpin oleh AKBP Saloom Pardamaian Silaban.
Selanjutnya, Pengamanan di Kelenteng Sahabat Sejati Jalan Diponegoro Pontianak dilaksanakan Personil Polresta Pontianak yang tergabung dalam Ops Liong Kapuas 2024. Pelaksanaan ibadah oleh umat Tionghoa tersebut dilaksanakan dari pukul 06.00 WIB s.d 11.00 WIB.
"Umat yang melaksanakan ibadah pada hari ini sekitar 500 orang, ini sudah sesuai dengan perkiraan dan jadwal yang ditentukan oleh Pengurus dan Panitia Yayasan," ujar Ketua Yayasan Kelenteng Sahabat Sejati, Pak Ahuat yang bertugas mengatur dan mengawasi jalannya peribadatan umat.
Selama kegiatan, pengamanan di tempat Ibadah Umat Tionghoa di lokasi Kelenteng Tri Darma Bhakti Kapuas Besar dan Pengamanan Kelenteng Sahabat Sejati di Jalan Dipenogoro berjalan dengan Aman dan Kondusif.
Sumber: Humas Polda Kalbar
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Sejumlah Personel Kepolisian Amankan Perayaan Tahun Baru Imlek 2575 di Wilayah Kalbar"
Posting Komentar