Jumat Curhat Bersama Waka Polresta Pontianak Dengan Tokoh Masyarakat Pontianak Utara
Pontianak, Kalimantanpost.online.-
Di pagi Jumat yang cerah dengan nuansa penuh keakraban, Polresta Pontianak dipimpin Waka Polresta Pontianak, AKBP N.B. Darma, S.I.K, M.H, melaksanakan Jumat Curhat untuk menampung aspirasi warga kota Pontianak khususnya warga Pontianak Utara melalui tokoh Agama, tokoh Masyarakat maupun tokoh pemuda (ormas) yang dilaksanakan disebuah warung kopi yang bernama Expresso Beano yang terletak di jalan Jenderal Sudirman Kota Pontianak (Jumat, 11/11/2022).
Hadir dalam kesempatan tersebut, Waka Polresta Pontianak, AKBP N.B. Darma, S.I.K, M.H,. didampingi Kabagren Polresta Pontianak (Kompol Ayin Nurrohman, S.H), Kasat Lantas Polresta Pontianak (Kompol Aulia Hadiputra S.H, S.I.K), Kapolsek Pontianak Utara (AKP Suryadi, S.H, M.A.P), Kasi Propam Polresta Pontianak (Iptu Jekly Sayogo), Kasiwas Polresta Pontianak (Iptu Otong Muhammad Karno), Kasi Humas Polresta Pontianak (Iptu Fajarrudin), KBO Sat Intelkam Polresta Pontianak (Iptu Agus Wandi), Kanit Intelkam Polsek Pontianak Utara (Iptu Sadan Suryana), Kanit Binmas Polsek Pontianak Utara (Iptu Teten Darmansyah), Kanit Reskrim Polsek Pontianak Utara (Ipda Edy Sutrisno, S.H).
Adapun untuk tokoh masyarakat yang hadir pada kegiatan ini, Bapak H. Safrudin Ibrahim selaku Tokoh Melayu Pontianak Utara, Bapak Ateng Tanjaya tokoh Tionghoa Pontianak Utara, Bapak H. Fauzie dari Tokoh Madura, Bapak Anton selaku tokoh Dayak Pontianak Utara, Bapak Mashudi, S.H, (Lonjong) selaku Ketua Pemuda Pancasila Pontianak Utara, Bapak Tjie Sen tokoh MABT Kota Pontianak, Bapak Umar Bani, S.E, selaku Ketua IKBM Kubu Raya.
Dalam suasana yang cair dan penuh keakraban tersebut antara pihak Polresta Pontianak yang diwakili Waka Polresta Pontianak, terjadi interaksi dan saling sharing tentang situasi Kamtibmas di wilayah Kota Pontianak khususnya Pontianak Utara. Waka Polresta Pontianak AKBP N.B. Darma, S.I.K, M.H, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran tokoh masyarakat, permohonan maaf dan menyampaikan salam dari Bapak Kapolresta Pontianak Kombes Pol Andi Herindra, S.I.K, M.H, yang mana pada saat ini beliau sedang melaksanakan ibadah umroh.
Kami ingin menerima masukkan dan respon terhadap tugas-tugas kami ke depan sehingga lebih baik dan pro aktif lagi, kami akan selalu terbuka dengan kritikkan dan respon yang diberikan oleh masyarakat sesuai dengan keinginan dan harapan masyarakat itu sendiri. Hal senada disampaikan oleh para tokoh masyarakat yang hadir bahwa saat ini Kepolisian Daerah Kalimantan Barat khusus nya Polresta Pontianak, menilai sudah bekerja dengan baik dan mengelola kamtibmas khusus nya di wilayah Pontianak Utara dengan aman dan tertib, kami merasa nyaman dan bangga bertempat tinggal di wilayah Pontianak Utara, Bhinneka Tunggal Ika sudah ada di Pontianak Utara, tutur Bapak Ateng Sanjaya, kami merasa memiliki polisi dan kami mengaplikasikannya dengan menjadi polisi bagi diri sendiri.
“Tidak berbuat baik tidak apa-apa, yang penting tidak berbuat kejahatan negara aman,” (tepuk tangan mewarni tagline dari bapak Ateng Sanjaya).
Semua tokoh masyarakat baik Bapak H. Safrudin, Bapak H. Fauzie dan Bapak Anton mendapat kesempatan menyampaikan masukkan dan ide serta gagasan yang semuanya ditampung dan diserap oleh bapak Waka Polresta Pontianak serta Personil Polresta Pontianak yang hadir. Kesemuannya sangat menaruh harapan besar kepada Polresta Pontianak terlebih kepada Kapolsek Pontianak Utara beserta Jajarannya untuk dapat mengelola Kamtibmas di wilayah Pontianak Utara dengan damai, aman dan nyaman.
Akhir dari pertemuan tersebut ditutup oleh Bapak Ateng Sanjaya dengan berpantun..
“Di empat penjuru delapan semau bersaudara
Di bumi Nusantara kita Bhinneka Tunggal Ika
Harmonis antar etnis di bumi khatulistiwa
Seluruh anak bangsa hidup rukun damai sejahtera."
Sumber: Humas Polda Kalbar
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Jumat Curhat Bersama Waka Polresta Pontianak Dengan Tokoh Masyarakat Pontianak Utara"
Posting Komentar