Update Ketinggian Air Jalan Propinsi Sintang - Nanga Pinoh, Kapolsek Belimbing: Kami Lakukan Pengaturan Lalin dan Hati-Hati Berkendara

Melawi, Kalimantanpost.online.-
Kapolsek Belimbing AKP Nono Partoyuwono beserta anggota melakukan pengaturan arus lalu lintas dan patroli secara masiv di lokasi banjir jalan provinsi Sintang - Nanga Pinoh tepatnya dikaki Bukit Matuk Kecamatan Belimbing.

Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K., melalui AKP Nono Partoyuwono mengatakan kondisi air mengalami kenaikan, Rabu (12/10/2022).

Update terbaru, pada pukul 12.30 wib ketinggian air meningkat di lokasi kaki Bukit Matuk," ujarnya.

Ketinggian air merendam permukaan jalan raya berkisar 40 cm hingga 55 cm dan dimungkinkan akan mengalami kenaikan.

AKP Nono menambahkan, saat ini air sudah menggenangi permukaan jalan dipemecah batu desa Batu Buil namun masih dapat dilalui semua jenis kendaraan.

Guna mengantisipasi gangguan kamtibmas dan laka lantas personil polsek Belimbing melakukan pengaturan lalu lintas dilokasi banjir.

Kami mengimbau kepada masyarakat yang akan melintas agar saling menghargai sesama pengguna jalan, kepada masyarakat yang menggunakan kendaraan kecil roda 2 agar lebih berhati melintas khususnya dilokasi kaki Bukit Matuk," pungkas AKP Nono.


Penulis: Samsi
Humas Polres Melawi
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Update Ketinggian Air Jalan Propinsi Sintang - Nanga Pinoh, Kapolsek Belimbing: Kami Lakukan Pengaturan Lalin dan Hati-Hati Berkendara"

Posting Komentar