Implementasikan Metode Binter Sertu Tito Komsos Dengan Owner Toko Sawo Kecik

Surakarta, Kalimantanpost.online.-
Komunikasi Sosial merupakan bentuk interaksi antar sesama manusia maka dari itu Babinsa Kelurahan Danukusuman Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serda Tito melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) kepada pemilik toko Sawo Kecik, Yudi dengan Alamat Dawung Wetan Jl. Kapten Pattimura No 36B Kelurahan Danukusuman Kecamatan Serengan Kota Surakarta, Senin pukul 09.00 Wib (25/10/2022).

Komunikasi sosial di wilayah binaan yang dilakukan oleh Babinsa merupakan salah satu tugas pokoknya dalam 5 kemampuan teritorial yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan bersinergi dengan masyarakat serta untuk mencari info-info perkembangan terbaru disuatu wilayah binaannya.

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Binter terbatas Babinsa harus berada di tengah-tengah warga binaannya. Sehingga diharapkan sasaran komsos dapat tercapai bersama rakyat TNI kuat.

Dari owner Sawo Kecik, Yudi menyampaikan bahwa dengan menjalin komunikasi yang baik akan terwujud keamanan dan keserasian dalam kehidupan sehari-hari dan juga buat pak Babinsa hubungan baik yang sudah terbina agar tetap dijaga dan tetap jaga silaturahmi.


Penulis: Kemplu
Editor: Lisa

Belum ada Komentar untuk "Implementasikan Metode Binter Sertu Tito Komsos Dengan Owner Toko Sawo Kecik"

Posting Komentar