Hari Libur Kejar Target Demi Insfratuktur Desa Kedungpilang
Boyolali, Kalimantanpost.online.-
Demi mensukseskan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III TA 2022. Anggota Kodim 0724/Boyolali Anggota bersama warga masyarakat tetap melakukan pekerjaan meski hari libur, di Desa Kedungpilang Kecamatan Wonosamudro Kabupaten Boyolali. Minggu (16/10/22).
Walaupun di hari libur TNI bersama masyarakat tetap melaksanakan tugas dan sudah menjadi komitmen TNI dalam mensejahterakan masyarakat. Tentu hal ini sudah biasa bagi Anggota TNI yang mengikuti TMMD sengkuyung yang tak pernah mengenal rasa lelah dan tetap Profesional. Untuk selalu siap melaksanakan tugas dimanapun berada, walaupun dengan kondisi cuaca panas, hujan, jauh dengan Keluarga, dan sekalipun hari libur bukan suatu halangan bagi anggota TNI.
"Kami berharap semua kegiatan sasaran fisik program TMMD ini dapat selesai sesuai jadwal, dan bahkan segera selesai supaya hasilnya bisa dinikmati langsung oleh warga Desa Kedungpilang dan sekitarnya, gotong royong yang ditunjukkan warga membuat kami semakin bersemangat," ungkap Kapten Inf Kamami.
Setiap hari, anggota Satgas TMMD dibantu warga setempat terus bergelut dengan material dan suara mesin molen serta berpacu dengan waktu. Satu diantara target sasaran fisik yang terus dikerjakan adalah pengerasan jalan yakni dengan cara pengecoran jalan. Sehingga pada nanti saat penutupan semua pekerjaan sudah selesai dengan sempurna, ujar Danramil 17/Wonosegoro.
Bapak Kusmojoyo (65), salah satu tokoh masyarakat Kedungpilang sangat terharu dengan apa yang sudah dilakukan para prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD, "Mereka tidak pernah mengenal hari libur. Setiap hari terus bekerja demi mewujudkan impian para warga yang berharap memiliki infrastruktur bagus. Sebagai rakyat kecil, kami hanya bisa mendoakan agar kebaikan bapak-bapak TNI dibalas oleh Allah SWT,.. Amiin," ungkapnya.
Penulis: Kemplu 72
Editor: Lisa
Belum ada Komentar untuk "Hari Libur Kejar Target Demi Insfratuktur Desa Kedungpilang"
Posting Komentar