Melalui KKS, PMKRI Pontianak Salurkan Bibit Tanaman kepada Desa Amawank Dusun Betung Amawank Kabupaten Landak

Pontianak,Kalimantanpost.online - Kemah Kerja Sosial ( KKS ) PMKRI Pontianak merupakan salah satu Program kerja Presidium Gerakan Kemasyarakatan yang dilaksanakan secara langsung terjun ke masyarakat.

Pada tahun ini KKS dilaksanakan di Desa Amawank Dusun Betung Amawank kecamatan Sompak kabupaten Landak yang berlangsung pada tanggal 28 Agustus 2021.

Dalam pelaksanaan nya PMKRI Pontianak menyalurkan Bibit Tanaman kepada masyarakat yaitu Bibit Buah-buahan.

Bibit yang disalurkan ditanam secara simbolis yang diwakilkan dari PMKRI Pontianak dan Perwakilan Masyarakat yaitu Ketua Presidium, Ketua Panitia, Presidium Gerakan Kemasyarakatan PMKRI Pontianak, dari Desa yaitu diwakilkan oleh kepala desa.

Hal ini di sambut baik oleh masyarakat dengan di tunjukan antusias masyarakat saat kedatangan mahasiswa hanya saja dalam Pembukaan dan Penanaman Simbolis Bibit yang di bawakan hanya perwakilan masyarakat yang bisa mengikuti karena harus mentaati Protokol Kesehatan.

Selain bibit tanaman PMKRI Pontianak juga menyalurkan alat tulis untuk anak-anak, Perlengkapan kerohanian untuk gereja.

Warga Desa Amawank Dusun Betung Amawank menyampaikan rasa terimakasih nya kepada mahasiswa yang telah mau mengadakan kegiatan di Dusun nya.

Mereka berharap bisa memberikan motivasi dan semangat untuk anak-anaknya dalam menyelesaikan pendidikan nya hal ini disampaikan melalui kepala Desa.

Penulis : Endro Ronianus.

Belum ada Komentar untuk "Melalui KKS, PMKRI Pontianak Salurkan Bibit Tanaman kepada Desa Amawank Dusun Betung Amawank Kabupaten Landak"

Posting Komentar