Polsek Sekadau Hilir Pasang Spanduk Hari Bhayangkara Ke-75Tahun 2021

SEKADAU, kalimantanpost.online-Sebentar lagi Polri akan memperingati hari Bhayangkara ke 75 Tahun 2021 yang jatuh pada tanggal 1 Juli serentak di seluruh penjuru tanah air.

Menyikapi hal itu jajaran Kepolisian dari tingkat Mabes sampai ke Polsek berbenah dan melakukan persiapan untuk memperingatinya.

Seperti yang dilakukan Polsek Sekadau Hilir Polres Sekadau melakukan pemasangan spanduk hari Bhayangkara ke 75 di lapangan bola E.J Lantu, Rabu (23/6/2021).

Adapun tema hari Bhayangkara ke 75 yakni Tranformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju.

Ditempat terpisah Kapolsek Sekadau Hilir Iptu Agus Junaidi mengatakan hari Bhayangkara tahun ini masih dalam situasi pandemi serta tetap mendukung program pemerintah dalam pencegahan Covid-19.

Salah satunya dengan menerapkan protokol kesehatan 5M serta melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat golongan lansia yang menjadi prioritas utama untuk menambah daya imunitas tubuh.

Spanduk yang berukuran 1x2 M tersebut bukan hanya sekedar memperingati hari Bhayangkara yang telah menginjak usia ke 75 tetapi juga terus semangat dalam melaksanakan tugas sesuai dengan program Presisi Polri.

"Semoga Polri tetap menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta pandemi Covid-19 dapat segera berakhir dengan terus mendukung program pemerintah dalam berbagai upaya pencegahan," pungkas Iptu Agus Junaidi.(*)

Belum ada Komentar untuk "Polsek Sekadau Hilir Pasang Spanduk Hari Bhayangkara Ke-75Tahun 2021"

Posting Komentar